Terapkan Efisiensi, Laba PT AM Bandarmasih 2022 Naik Signifikan

 Terapkan Efisiensi, Laba PT AM Bandarmasih 2022 Naik Signifikan

Dewan Komisaris PT AM Bandarmasih, Hj Karlina didampingi Direktur Utama, Muhammad Ahdiat memberikan keterangan kepada awak media.( FOTO: DOKUMEN JUKUNG.ID)

 

BANJARMASIN,jukung.id – Laba PT Air Minum Bandarmasih (Perseroda) Tahun 2022 mengalami kenaikan yang signifikan hingga Rp 18 miliar jika dibandingkan tahun 2021 lalu.

Hal ini disampaikan Direktur Utama PT Air Minum (PT AM) Bandarmasih, Muhammad Ahdiat kepada awak media. Rabu (2/8/2023).

Muhammad Ahdiat menyampaikan, pada Laporan Laba Rugi PT AM Bandarmasih Per 31 Desember 2022, ada kenaikan laba bersih setelah pajak, yaitu sebesar Rp 22.887.331.206 miliar.

Angka itu meningkat dibandingkan keuntungan pada 2021 sebesar Rp 3.591.022.057 miliar. “Kenaikan labanya cukup signifikan,” ujarnya.

Dijelaskannya, jika melihat perhitungan indikator kinerja, nilai aspek pelayanan memang ada sedikit penurunan. Sedangkan aspek keuangan dan operasional mengalami peningkatan.

“Di lapangan kami terus berupaya meningkatkan pelayanan distribusi kepada masyarakat. Termasuk penyediaan air baku dalam menghadapi musim kemarau. Itu sudah kami persiapkan jauh hari,” terangnya

Sementara itu, Dewan Komisaris PT AM Bandarmasih, Hj Karlina menyampaikan, kenaikan laba itu disebabkan adanya efisiensi dari beban usaha, perti beban BBM, listik dan pemakaian bahan kimia.

“Semoga ke depan ada lebih banyak lagi efisiensi yang dapat dilakukan untuk memajukan PT AM dan pelayanan kepada masyarakat terus meningkat,” terangnya.(JID)

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published.