Jurnalis Kalsel FC Menggelar Turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel

 Jurnalis Kalsel FC Menggelar Turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel

Turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel. (FOTO:IST)

 

BANJARMASIN, jukung.id – Jurnalis Kalsel FC menggelar turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel dengan Tema “ Sinergitas sehat bersama sahabat Bawaslu” yang akan digelar di lapangan Green Yakin Mini Soccer di Jalan A Yani Km 10 Kabupaten Banjar, Minggu (5/1) pukul 16.00 Wita sampai 18.00 Wita.

Pada turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel ini akan diikuti empat tim Soccer yakni Jurnalis Kalsel FC, Bawaslu Kalsel FC, Sekretariat DPRD Kalsel FC dan KPU Kalsel FC yang mana akan memperebutkan tropi dan uang pembinaan.

Kepala Sekretariat Bawaslu Kalsel Teuku Dahsya Kusuma Putra mengatakan diawal tahun 2025 ini Bawaslu Kalsel bekerjasama dengan Jurnalis kalsel FC menggelar Turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel.

Tujuan digelarnya Turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel ini sebagai bentuk kepedulian Bawaslu Kalsel kepada olahraga khususnya Minisoccer yang lagi menjadi trend di masyarakat khususnya di Provnsi Kalsel.

Sesuai tema “ Sinergitas sehat bersama sahabat Bawaslu” bahwa Bawaslu mengajak masyarakat khususnya pecinta bola untuk bisa hidup sehat dengan berolahraga.

“Kami peduli dengan olahraga, makanya kami mendukung pelaksanaan Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel ini,” ujar Teuku Dahsya Kusuma Putra di Banjarmasin, Senin (6/1) siang.

Senada, Koordinator Jurnalis Kalsel FC Rudi Setiawan atau biasa disapa Edoy menjelaskan kegiatan turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel ini dilaksanakan bertujuan mempererat tali silaturahmi dengan tim-tim soccer seperti Bawaslu Kalsel FC, Sekretariat DPRD Kalsel FC dan KPU Kalsel FC.

Selain itu wartawan Mata Banua ini juga untuk mengajak para mitra kerja seperti karyawan Bawaslu Kalsel, Sekretariat DPRD Kalsel  dan KPU Kalsel untuk berolahraga khususnya dalam bidang olahraga soccer yang sekarang ini menjadi trend dikalangan masyarakat.

Sebelumnya, Jurnalis Kalsel FC sudah melaksanakan 3 kali turnamen seperti sepak bola mini bertajuk  Jurnalis Kaslel Cup 2023, turnamen sepak bola Acil Odah Cup 2024, turnamen sepak bola Jurnalis Kalsel Merah Putih dan kali ini akan menggelar turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel dengan Tema “ Sinergitas sehat bersama sahabat Bawaslu.

“Pada turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel kami ingin mengajak karyawan dilingkungan Bawaslu,KPU dan Sekrertaria DPRD Kalsel berolahraga dengan bermain soccer. Selain itu teman-teman Jurnalis Kalsel yang memang bekerja sehari-hari sebagai pewarta berita ini perlu juga rileks dengan berolahraga,” kata Edoy.

“Kami harapkan masing-masing tim bisa menjunjung dan menjaga spotivitas dengan baik pada  Turnamen Minisoccer Cup Bawaslu nanti,” harapnya.

Turnamen Minisoccer Cup Bawaslu Kalsel ini juga didukung media partner seperti Kalsel Pos, Mata Banua, Habar Digital, Prima TV,BOMIndonesia, Banjar TV, Suara Milinial.ID, Jukung ID, Lentera Kalimantan.com dan DBN.Com.(JID/Putza)

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published.